Guru Besar FIP Sampaikan Nilai-Nilai Kehidupan Kampus pada Mahasiswa Baru

    Guru Besar FIP Sampaikan Nilai-Nilai Kehidupan Kampus pada Mahasiswa Baru

    PADANG-Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Universitas Negeri Padang (UNP), menyelenggarakan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) yang dilaksanakan secara luring di Gedung Auditorium UNP, Jumat (19/08/2022). 

    Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Dekan FIP, Prof. Dr. Rusdinal, M.Pd. Dalam pembukaannya Dekan FIP memperkenalkan para pimpinan setiap Departemen. Ia juga menyampaikan pada September mendatang akan ada empat Departemen yang akan Divisitasi Akreditasi Internasional. Empat Departemen tersebut adalah Teknologi Pendidikan (TP), Pendidikan Luar Biasa (PLB), Pendidikan Luar Sekolah (PLS), dan Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD). 

    Selanjutnya, Guru Besar FIP, Prof. Dr. Solfema, M.Pd, menyampaikan materi mengenai nilai budaya, etika, tata karma, dan norma kehidupan kampus. Ia menjelaskan terdapat lima nilai-nilai kehidupan kampus, yaitu kebebasan akademik, kemandirian, keberagaman, kebersamaan, dan bertanggungjawab. 

    “Bahwa dalam memperoleh gelar sarjana faktor kemandirian adalah faktor yang sangat penting. Oleh sebab itu, mahasiswa harus memiliki kemandirian. Artinya, tidak bergantung kepada teman, dosen, dan orang tua, ” jelasnya.

    Lebih lanjut, Prof. Dr. Solfema, M.Pd, mengatakan bahwa mahasiswa baru yang mengikuti PKKMB hari ini harus bangga karena mahasiswa yang berada di Gedung Auditorium ini adalah orang-orang yang terpilih melalui berbagai seleksi dari 17.000 calon mahasiswa yang ikut bersaing masuk di Fakultas ini. Ia berharap mahasiswa sama-sama mengikuti PKKMB sekarang ini kedepannya akan memakai toga bersama. “Jika saat ini Ananda membawa tas semoga kedepannya ananda akan membawa ijazah, “ tegasnya. (rel)

    padang sumbar
    Fernando  Yudistira

    Fernando Yudistira

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Sumbar Mengaku bangga; BPIB Pilih...

    Artikel Berikutnya

    Dua Pemain Asal Sumbar yang Bawa Timnas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tim SSDM Polri Gelar Kegiatan Trauma Healing Berupa Kegiatan Yasinan bagi Korban Terdampak Banjir Lahar Dingin Marapi
    Banyak Kalangan Berharap Kasus Karen Diputus Hakim Berdasarkan Keadilan dan Ketuhanan yang Maha Esa
    Bantu Korban Bencana Alam, Ketua PN Batusangkar Liena, S.H., M.Hum Dirikan  Dapur Umum
    Tim Kupu-Kupu Jatanras Sat Reskrim Polres Agam Kembali Ungkap Kasus Pencurian
    Cubadak, Nagari Madani Nan Penuh Pesona Wisata

    Ikuti Kami